Kembali ke Blogger


Halo, nama saya Gusti Tammam. Saya seorang programmer Python dan juga memiliki hobi menulis blog. Semenjak saya menggunakan wordpress untuk website saya di http://tammam.id, saya sudah lama sekali tidak menggunakan paltform Blogger lagi. Saat ini website saya yang bernama T_ID tadi sedang vacum dan tidak dapat diakses, ya karena saya sengaja tidak memperpanjang hostingnya hehe. Saya sedang memikirkan desain baru untuk web saya tersebut, jadi untuk saat ini saya akan mencoba menggunakan blogger kembali.

Ternyata sudah banyak yang berubah ya dengan Blogger, luar biasa perkembangannya. Masih menyesuaikan dengan interface baru, saya mencoba mencari-cari template yang cocok untuk blog ini. Oiya, saya kenalkan dulu, blog ini saya beri nama "Tutor Lokal" ya karena isinya nanti adalah kumpulan tutorial dan tentu menggunakan bahasa lokal yakni Bahasa Indonesia pastinya. Kembali ke soal mencari template tadi, saya ingin template dengan tampilan yang simple namun menarik. Setelah mencoba beberapa template saya belum menemukan yang cocok dan nyaman dilihat, sampai pada akhirnya saya menemukan template dari Gian. MR yang bernama "SEOFastBlogger responsive blogger template" dan setelah saya terapkan pada blog ini saya lihat cukup bagus hasilnya. Jadi saya ucapkan terimakasih kepada author template ini atas hasil karyanya yang keren dan bagus.

Tampilan blog Tutor Lokal.
Jika anda lihat tampilan diatas pada blog ini nampak masih berisi dummy post. Yap, memang karena blog masih baru, jadi saya belum mengisi konten-kontennya. Setelah ini saya akan coba mengisinya dengan berbagai konten seputar dunia pemrograman, mulai dari tutorial dan tips atau trik sederhana sampai pada penyelesaian masalah yang cukup kompleks. Mungkin juga akan saya post kisah pengalaman saya sebagai programmer atau menceritakan hal yang baru saya pelajari kemudian menuliskannya pada blog ini.

Seperti yang saya sebutkan diawal bahwa saya ini adalah programmer Python, namun saya juga bisa sedikit bahasa pemrograman lain seperti PHP dan juga JavaScript serta beberapa frameworknya. Saya akan mencoba membahas beberapa hal tersebut mulai dari tentang Python, PHP, Javascript menuju ke frameworknya mungkin seperti Django (Python Framework), Flask (Python Micro Framework), Laravel dan yiiframework (PHP Framework) atau bahkan jQuery serta AngularJS (Javascript Framework). Saya juga akan mencoba membahas mengenai Odoo, karena belakangan ini saya sempat mempelajarinya, yakni sebuah ERP Framework berbasis Web yang menggunakan bahasa Python. Jika saya sempat, saya juga akan coba menulis ulang artikel-artikel pada website saya sebelumnya ke blog ini dengan pembaharuan terkini tentunya.

Hmm.., rasanya sudah tidak sabar untuk memulai blog ini. Semoga blog ini nantinya dapat memberikan manfaat bagi saya sebagai penulis maupun kepada para pembaca. Semoga saya tidak malas memposting haha! Mohon dukungannya dan terimakasih sudah menyempatkan membaca artikel sambutan ini.



0 komentar